Tiru Strategi Humas Menjalin ”Media Relations” yang Efektif

Share post
Relasi antara GPR dengan insan pers tidak terpisahkan (dok: Freepik)

Membangun hubungan yang harmonis dengan media kerap dipandang sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari program humas. Berikut ini cara humas membangun relasi yang efektif dengan media.

JAKARTA, HUMASINDONESIA.ID – Dilansir dari Universitas Bina Nusantara bertajuk Media Relations Sebagai Konsistensi Public Relations dalam Membangun Reputasi Perusahaan (2017), media relations adalah salah satu strategi komunikasi yang dilakukan oleh public relations, termasuk government public relations (GPR), untuk menjaga hubungan dengan media.

Hubungan antara GPR dengan insan pers memang tidak terpisahkan. Sebab, selain sebagai sarana publikasi, media juga merupakan episentrum dari segala informasi tentang instansi atau perusahaan. Hingga saat ini, media juga masih menjadi sumber acuan informasi yang paling dipercaya oleh publik. 

Strategi membangun hubungan atau relasi yang efektif antara  GPR dengan media dikupas tuntas dalam buku berjudul Energi Kebaikan dan Komunikasi Empatik (2021) karya Asmono Wikan. Ia merangkumnya ke dalam lima cara. Antara lain:

  1. Menjalin Keakraban

Humas pemerintah dapat mempererat hubungan dengan media melalui cara aktif menyapa rekan-rekan jurnalis secara berkala. Keakraban bisa terjalin semakin baik apabila humas  rutin mengirimkan siaran pers sebagai bahan pemberitaan untuk awak media.

  1. Tidak Memberi “Amplop”

Humas turut bertanggung jawab menjaga insan pers tetap independen. Maka, alangkah baiknya jika humas tidak membudayakan pemberian uang atau dikenal dengan istilah ”amplop” kepada jurnalis. Jika ingin mengapresiasi mereka, humas bisa membuat program khusus. Salah satunya, dengan mengadakan lomba menulis artikel.

  1. Tidak Mendikte

Setelah mengirim rilis pers, humas disarankan untuk tidak mendikte atau menekan jurnalis agar memuat rilis tersebut. Sikap mendikte ini bisa merusak hubungan antara jurnalis dengan media.

  1. Bangun Hubungan Personal

Sebisa mungkin humas mengedepankan sikap empati dalam membangun relasi dengan media. Humas dapat memberikan ucapan atau bingkisan kecil ketika wartawan tersebut sedang merayakan sesuatu. Dengan hal tersebut, relasi antara humas dengan jurnalis akan berjalan secara natural, tidak sekadar pekerjaan semata.

  1. Melakukan Kunjungan Media

Sebaiknya, humas menjadikan aktivitas mengunjungi kantor media sebagai agenda rutin. Misalnya, dua hingga tiga kali dalam setahun. Tidak perlu secara formal, melainkan sekadar berbincang santai atau makan siang bersama. Dengan cara ini dapat terbangun hubungan yang informal. 

Selain lima hal tersebut, pria yang juga merupakan anggota Dewan Pers ini juga menyarankan agar humas mengunjungi newsroom media agar dapat memahami cara kerja jurnalis. (SGS)

 


Share post

Tentang Penulis
Humas

Humas